Lompat ke konten
Home » Tips Otomotif » Penyebab dan Cara Mengatasi Ban Tubeless Bocor Halus (Motor & Mobil)

Penyebab dan Cara Mengatasi Ban Tubeless Bocor Halus (Motor & Mobil)

Penyebab Ban Tubeless Bocor Halus

Otomotifo.com – Salah satu kejadian ban bocor halus sering kali dihiraukan oleh pengendara. Biasanya pengendara tidak mengetahui ban mereka bocor halus, namun lama-lama ban tersebut akan kempes dengan sendirinya.

Bocor halus memang cukup merepotkan, karena apabila dibiarkan saja kita harus bolak-balik isi angin agar tekanan ban kembali normal. Semua jenis ban bisa mengalami masalah ini, sehingga tidak terbatas pada ban tubetype saja, namun juga ban tubeless.

[toc]

Menjaga tekanan angin ban memang sangat penting. Pasalnya tekanan angin sangat berpengaruh terhadap kenyamanan berkendara. Apabila ban kempes, tentu kenyamanan menjadi berkurang dan bisa membahayakan keselamatan dikarenakan motor ataupun motor menjadi tidak stabil.

Cara mengatasi ban tubeless bocor halus sebenarnya cukup mudah. Namun sering kali pemilik kendaraan bermotor lebih memilih datang ke tukang tambal ban untuk mengatasinya. Sah-sah saja apabila pemilik kendaraan bermotor melakukan hal tersebut, karena tidak ingin merasa ribet.

Penyebab Ban Tubeles Bocor Halus

Penyebab Ban Tubeless Bocor HalusWalaupun ban tubeless lebih kokoh dibanding ban tubetype, namun tetap saja ban tubeless dapat mengalami kebocoran. Bocornya ban tubeless bisa disebabkan oleh beberapa hal dan untuk mengetahui apa saja penyebab ban tubeless bocor halus silahkan simak di bawah ini.

1. Kondisi Ban

Faktor pertama yang membuat ban bocor halus adalah kondisi ban yang sudah terlalu tipis atau botak. Penggunaan kendaraan secara terus menerus terutama pada jalan yang landai dalam jangka waktu lama, maka beresiko ban cepat tipis.

Jika kalian sering melewati jalan landai bersama kendaraan, sebaiknya memilih ban tubeless dengan kualitas yang tinggi agar tidak cepat tipis atau botak

2. Terdapat Kebocoran pada Sambungan Velg dan Ban

Faktor kedua yang membuat ban motor tubeless bocor halus yaitu kebocoran sambungan velg dan ban. Kebocoran ban tubeless tidak selalu di luar ban saja, namun di dalam sambungan velg ban juga bisa terjadi kebocoran.

3. Kebocoran pada Pentil Ban

Ban tubeless biasanya mengalami kebocoran karena tertusuk benda tajam. Tetapi, jika ban tubeless bocor halus biasanya terjadi oleh faktor internal ban itu sendiri.

Salah satu faktor internal yang menyebabkan ban bocor halus yaitu pentil ban. Fungsi pentil pada ban yaitu sebagai keluar masuknya angin. Nah, jika ban kalian sering kempes tanpa ada tusukan benda tajam bisa saja terjadi karena pentil ban kendor.

Cara Mengatasi Ban Tubeless Bocor Halus

Cara Mengatasi Ban Tubeless Bocor HalusSetelah kalian mengetahui penyebab ban tubeless bocor halus. Selanjutnya kami akan mengulas bagaimana cara mengatasi ban tubeless bocor halus dibawah ini

1. Mencari kebocoran dengan Air Sabun

Cara mencari kebocoran pada ban tubeless yaitu dengan memutar area permukaan ban tubeless. Jika tidak menemukan area yang bocor, kalian dapat menggunakan cairan sabun.

Caranya yaitu pompa ban sampai penuh lalu putar perlahan ban sambil disiram air sabun. Gosok-gosok ban dengan air sabun ketika muncul gelembung udara maka pertanda ban bocor.

2. Menandai Area Bocor

Setelah menemukan area bocor pada ban tubeless, jangan lupa tandai area bocor. Cara menandainya cukup dengan sapu lidi. Tusukan sapu lidi pada area ban yang bocor.

Menusuk area ban yang bocor dengan benda kecil seperti sapu lidi bukan hal yang membahayakan. Karena fungsi menusuk tersebut hanya sebagai penanda area bocor.

Setelah area ban bocor ditandai, langkah selanjutnya mencuci ban hingga bersih, kemudian keringkan ban dengan lap kering.

3. Menetesi Lem pada Area Bocor

Jika langkah pertama dan kedua sudah dilakukan. Langkah selanjutnya yaitu tetesi lem power glue pada area bocor sampai lem meresap. Kalian bisa menggunakan alat lain untuk ditusuk-tusuk pada lubang sampai lem masuk ke area bocor dan menunggu sampai kering.

Jika lem pada ban sudah benar-benar kering, maka pompa kembali ban tubeles kalian. Kendaraan kalian sudah siap digunakan kembali.

Namun, seiring berjalannya waktu cara mengatasi ban tubeless bocor tidak lagi menggunakan cara di atas. Cara terbaru menambal ban bocor bisa dilakukan dengan cairan IML

Cara Mengatasi Ban Tubeless Bocor Halus dengan Cairan IML

Cairan IML Untuk Ban TubelessMenurut kami langkah mengatasi ban bocor halus dengan cairan IML sangat efektif. Memang terdengar aneh menambal ban bocor hanya dengan cairan saja. Namun, cara ini sudah terbukti nyata dapat menambal ban tanpa adanya efek samping pada ban.

Penggunaan cairan ini tidak akan merusak ban, anti karat, tidak merusak vleg, serta tidak menyumbat pada pentil sehingga cairan ini aman untuk ban.

Cara mengaplikasikan cairan ini cukup mudah, karena memiliki sifat kadar air yang telah disesuaikan. Cairan ini dapat diaplikasikan melalui pentil ban tanpa adanya penyumbatan saat melakukan pengisian cairan tersebut.

Dengan menggunakan cairan anti bocor, maka perjalanan kalian aman dan nyaman, karena cairan anti bocor ini akan menambal secara otomatis dan permanen.

Bagaimana setelah mengetahui penyebab terjadinya ban bocor halus serta cara penangannya. Sebetulnya, cara mengatasi ban bocor bisa dilakukan secara pribadi tanpa campur tangan bengkel. Cara-cara penanganan ban bocor di atas juga aman dan tidak merusak komponen ban. Lebih baik kalian menggunakan cara di atas agar lebih aman, simpel, murah dan nyaman karena dilakukan dirumah sendiri.

Baca Juga Harga Motor Yamaha Lainnya
Tips Membeli Motor Bekas  Penyebab Oli Motor Cepat Habis
Penyebab Mesin Motor Cepat Panas Pajak Yamaha NMAX

Nah demikianlan informasi otomotifo.com mengenai cara mengatasi ban motor tubeless. Caranya memang cukup mudah, namun bagi yang tak mau ribet lebih baik datang ke tukang tambal ban terdekat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *