Lompat ke konten
Home » Tips Otomotif » Cara Merawat Motor Matic Injeksi dan Karburator Agar Awet

Cara Merawat Motor Matic Injeksi dan Karburator Agar Awet

Cara Merawat Motor Matic Injeksi dan Karburator

Cara Merawat Motor Matic – Perawatan sepeda motor harus dilakukan secara berkala agar kondisi motor selalu terjaga. Hal tersebut juga berlaku bagi motor matic bermesin injeksi ataupun masih karburator. Perawatan motor matic juga tidak berbeda jauh dengan motor bebek ataupun motor sport. Dimana kita harus selalu melakukan perawatan secara rutin untuk mengecegah kerusakan yang tidak dinginkan.

Semua orang pasti menginginkan motor miliknya nyaman dikendarai dan terhindar dari kerusakan mesin ataupun bagian lainnya. Oleh karena itulah kita harus melakukan perawatan motor matic secara rutin. Namun sayangnya masih banyak orang yang masa bodoh terhadap kondisi motor miliknya, sehingga sering kali membiarkannya begitu saja tanpa melakukan perawatan.

[toc]

Lagi pula cara merawat motor matic tergolong gampang dan biayanya tak terlalu besar. Palingan kita hanya butuh uang untuk membeli oli ataupun mengganti beberapa komponen yang mengalami kerusakan dikarenakan masa pakainya sudah habis. Yah, semua komponen motor pasti memiliki masa pakai. Apabila umurnya sudah terlalu tua, maka harus diganti dengan yang baru.

Bagi motor matic yang tidak pernah dirawat, tentu komponennya akan cepat rusak. Bahkan beberapa komponen harus diganti sebelum masa pakainya habis. Untuk menghindari hal itu, lebih baik kita meluangkan waktu sejenak untuk melakukan perawatan rutin pada moto yang kita miliki. Lalu bagaimana cara merawat motor matic yang tepat ? Nah unuk mengetahui bagaimana caranya, silahkan simak dibawah ini

Tips Cara Merawat Motor Matic Agar AwetCara Merawat Motor Matic Injeksi dan Karburator

1. Ganti Oli Secara Berkala

Mengganti oli secara berkala merupakan kewajiban semua pemilik kendaraan bemotor, tak terkecuali motor matic Injeksi maupun Karburator. Tujuannya adalah untuk menjaga komponen mesin dari korosi dan keausan, sehingga motor tetap nyaman dikendarai. Selain itu, penggantian oli juga mencegah mesin mengalami overheat yang bisa berakibat terhadap kerusakan komponen mesin dan membuat pemakaian bahan bakar menjadi lebih boros.

2. Memilih Oli Matic Yang Tepat

Ada banyak sekali pilihan oli motor matic terbaik di Indonesia, seperti buatan Motul, Federal, Yamalube, Shell Advance Scooter, dll. Setiap jenis oli memiliki karakteristik berbeda-beda yang harus disesuaikan dengan spesifikasi motor matic yang dimiliki. Masbro harus memilih oli dengan tingkat kekentalan yang pas sesuai yang dianjurkan masing-masing pabrikan. Itu artinya kita tidak boleh sembarangan memilih oli, karena kana sangat berpengaruh terhadap performa dan kesehatan mesin.

3. Rutin Memanaskan Mesin Di Pagi Hari

Tujuan memanaskan mesin motor matic adalah agar oli mencapai suhu optimal dalam melumasi seluruh bagian mesin sehingga semua komponen mesin bisa bekerja secara optimal. Masbro hanya membutuhkan waktu sekitar 5-10 menit hingga akhinya motor siap digunakan. Apabila cara merawat motor matic ini tidak dilakukan, maka bisa berakibat motor menjadi brebet dan terasa kurang bertenaga.

4. Jangan Kehabisan Bensin

Banyak orang beranggapan bahwa kehabisan bensin akan membuat motor matic injeksi mengalami kerusakan. Sebenarnya anggapan tersebut salah besar, karena kehabisan bensin tidak akan berpengarun apa-apa terhadap kesehatan mesin. Namun ada baiknya kita jangan sampai kehabisan bensin yang otomatis membuat motor menjadi mogok atau tidak bisa dihidupkan.

5. Mengecek Kondisi Vanbelt dan Roller

Motor matic membutuhkan Vanbelt untuk menghubungkan mesin dengan roda. Vanbelt tersebut terbuat dari karet yang sewaktu-waktu bisa putus karena di makan usia. Masa paka Vanbelt sekitar 20.000 sampai 25.000 km. Jadi apabila sudah melewati itu, maka cara merawat motor matic yang paling tepat adalah dengan mengganti Vanbelt. Selain itu, jangan lup memeriksa kondisi roller yang menjadi satu bagian dengan Vanbelt.

6. Menggunakan Bahan Bakar Berkualitas

Cara merawat motor matic selanjutnya adalah menggunakan bakan bahar berkualitas. Masbro harus memakai bahan bakar yang kadar oktan sesuai dengan yang disarankan pabrikan. Semakin tinggi kadar oktan atau ron sebuah bahan bakar, maka semakin baik kualitasnya. Namun bagi pengguna motor matic bermesin 150cc ke bawah, maka memakai Pertalite atau Pertamax sudah lebih dari cukup. Sedangkan untuk motor matic 250cc ke atas, kami sarankan menggunakan Pertamax atau Pertamax Turbo.

7. Mengganti Oli Shockbreaker

Kenyamanam motor matic sangat bergantung dari shockbeaker. Apabila shockbreaker tak pernah dirawat, maka oli yang ada didalamnya akan mengering, sehingga shockbreaker terasa keras dan kurang empuk. Oleh karena itulah kami sarankan untuk mengganti oli shock motor setiap 10.000 km agar kondisi shockbreaker selalu terjaga. Selain itu, sobat juga bisa mengganti shock bawaan dengan shock yang lebih berkualitas, seperti buatan Ohlins atau YSS.

8. Menggunakan Nitrogen

Perawatan pada bagian ban juga sangat penting. Apabila ban sudah gundul, maka harus segera diganti. Selain itu, kami sarankan untuk menggunakan Nitrogen agar angin di dalam ban menjadi lebih stabil. Pasalnya partikel molekum pada nitrogen lebih besar dibandingkan angin biasa sehingga membuat ban tidak mudah kempes.

9. Perawatan Pada Aki

Kami rasa semua pemilik sepeda motor pernah mengalami aki soak atau ngedrop. Ada banyak faktor yang menyebabkan aki mengalami kerusakan, seperti pemakaian aksesoris yang berlebihan, air aki kurang, hingga aki sudah berumur. Nah agar kondisi aki selalu terjaga, maka masbo harus selalu melakukan pengecekan terhadap kondisi aki. Kami juga menyarankan untuk mengurangi pemakaian aksesoris yang berhubung dengan sistem kelistrikan, seperti klakson, lampu projie, dll.

10. Memacu Motor Pada Kecepatan Stabil

Terlalu sering memacu motor matic pada kecepatan tinggi, tentu akan sangat berpengaruh terhadap kesehatan komponen mesin. Pasalnya komponen mesin akan bekerja terlalu keras untuk menghasilkan akselerasi yang maksimal. Terlebih jika kecepatan berkendara tidak stabil, tentu bisa merusak mesin serta vanbelt motor matic. Jadi cara merawat motor matic yang paling tepat adalah dengan cara menstabilkan kecepata gas agar komponen mesin tak bekerja terlalu ekstra.

11. Hindari Membawa Beban Berlebihan

Setiap pabrikan memberi batasan beban maksimal yang bisa diangkut motor matic. Apabila membawa beban terlalu berat, maka bisa mengakibatkan kerusakan pada shockbreaker dan menjadikan mesin bekerja terlalu ekstra. Oleh karena itulah kami menyaranan untuk menghindari membawa beban terlalu berat yang melebihi batas maksimal yang disarankan setiap pabrikan.

11. Jangan Menerjang Banjir

Sering kali motor matic mengalami kerusakan yang dikarenakan knalpot kemasukan air. Biasanya hal tersebut terjadi pada motor matic yang melewati jalanan tergenang banjir. Berkaca akan hal itu, maka cara merawat motor matic yang paling tepat adalah menghindari jalanan banjir. Apabila terpaksa melewatinya, maka pilihlah jalan yang banjirnya tak sampai melewati batas lubang knalpot.

12. Service Rutin Di Bengkel

Dengan service secara berkala, maka kita bisa mengetahui semua kondisi bagian motor, sehingga bisa mengetahui apabila ada bagian motor yang mengalami kerusakan. Biasanya service rutin meliputi penggantian oli, pemeriksaan karburator, hingga setinggi injeksi. Kami sendiri menyarankan untuk service rutin dibengkel resmi, sehingga bisa membeli spare-part original apabila ada yang berlu diganti.

13. Rajin Mencuci Motor

Ada pepatah yang mengatakan, bahwa Kebersihan Pangkal Kesehatan. Yah, pepatah tersebut memang benar adanya. Pasalnya motor matic yang selalu dicuci akan terhindari dari kotoran-kotoran yang apabila dibiarkan saja bisa menyebabkan karatan.

14. Memakai Spare Part Original

Kualitas spare part sangat berpengaruh dari mereknya. Kami sendiri lebih menyarankan memakai spare part original yang sediakan setiap pabrikan. Pasalnya kualitas spare part original sudah pasti sangat baik dan sudah sesuai standar yang ditetapkan masing-masing pabrikan. Meskipun dari segi harga sedikit lebih mahal, namun akan sebanding dengan kualitas yang didapatkan.

15. Menjaga Tekanan Angin Ban

Selain memakai nitrogen, salah cara merawat motor matic injeksi maupun karburator adalah dengan menjaga tekanan angin ban. Jangan sampai mengendarai motor matic dalam keadaan ban kembes, karena bisa merusak velg dan membuat motor kurang nyaman dikendarai.

[wp-review id=”21166″]

Baca Juga Informasi Otomotif Lainnya
Syarat Membuat SKCK  Cek Dinamo Starter Mobil
Cara Cek Plat Nomor Motor  Harga Oli Shell Helix 

Dengan melakun perawatan secara rutin, tentu kondisi motor akan selalu terjaga yang otomatis membuat motor matic semakin nyaman dikendarai tanpa perlu mengalami masalah kerusakan yang sering kali membutuhkan budget cukup besar. Nah cukup sekian informasi cara merawat motor matic injeksi dan karburator kali ini, semoga tips otomotif di atas bermanfaat bagi pengunjung otomotifo.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *