Harga Yamaha Mio 2020 – Salah satu motor Yamaha terlaris di Indonesia adalah “Yamaha Mio”. Motor ini dipasarkan dalam beberapa varian berbeda, namun harganya tetap terjangkau dan bisa bersaing melawan motor matic sekelasnya, seperti Honda Beat dan Suzuki Address. Lebih hebatnya lagi, motor ini memiliki mesin berkapasitas lebih besar. Semua varian Yamaha Mio 2020 telah mengusung mesin 125cc yang membuat keluaran tenaga dan torsinya melebihi lawan-lawannya yang dibanderol dengan harga setara.
Tidak perlu mengerluarkan uang terlalu banyak untuk mendapatkan motor matic Yamaha ini. Pasalnya harga semua varian Yamaha Mio 2020 dibanderol Rp. 15 Jutaan sampai Rp. 16 Jutaan. Itu artinya harga Yamaha Mio 2020 tidak berbeda jauh dengan Honda Beat yang menjadi andalan Honda selama ini. Yah, persaingan kedua perusahaan asal Jepang tersebut memang sengit. Namun sayangnya Yamaha harus berlapang dada, karena Honda Beat lebih laris dan menjadi motor terlaris di Indonesia sampai detik ini.
Walaupun dari segi penjualan masih kalah dari Honda, namun kualitas motor Yamaha Mio tetap yang terbaik. Terbukti dengan kapasitas mesin lebih besar dan beragam teknologi canggih yang disematkan pada setiap tipe Yamaha Mio 2020. Nah apabila mencari yang tercanggih, maka masbro bisa membeli Yamaha Mio S yang telah dilengkapi lampu LED, ban tubeless dengan tapak lebar dan beragam teknologi canggih lainnya.
Setiap varian Yamaha Mio 2020 juga dilengkapi teknologi Blue Core yang membuat konsumsi bahan bakar lebih efisien dan performa mesin lebih bertenaga serta handal. Teknologi tersebut menjadi andalan Yamaha untuk mengalahkan teknologi eSP milik Honda. Fungsingnya hampir sama, yaitu untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar. Masih ada beberapa teknologi lainnya yang dimiliki Yamaha Mio 2020. Nah untuk mengetahuinya silahkan simak informasi spesifikasi dan harga Yamaha Mio 2020 di bawah ini.
Daftar Harga Yamaha Mio 2020

1. Harga Yamaha Mio S
Harga |
|
Dimensi |
|
Mesin |
|
Kaki-Kaki |
|
Baca Review Yamaha Mio S Selengkapnya |
Beragam fitur canggih telah disematkan pada Yamaha Mio S. Salah satunya adalah lampu LED yang terpasang pada bagian depan untuk memberikan penerangan lebih terang dan awet. Lalu ada pula fitur Answe Back System yang bisa digunakan untuk mencari lokasi motor saat parkir. Fitur lampu Hazard juga dimilikinya dan didukung mesin berteknologi Blue Core yang lebih efisien, bertenaga, dan handal. Mesin tersebut memiliki kapasitas 125cc dan mampu mengeluarkan tenaga sebesar 7.0 KW pada 8.000 rpm.
Torsi yang dikeluarkan motor Yamaha Mio 2020 tersebut sebesar 9.6 Nm pada 5.500 rpm. Selain itu, Yamaha Mio S menggunakan teknologi Fuel Injection yang membuat motor matic terbaru ini semakin hemat bahan bakar. Kemudian untuk bagian kaki-kaki, Yamaha melengkapinya dengan ban tubelesss tapak lebar yang meningaktkan kestabilan saat berkendara. Fitur-fitur tersebebut sebanding dengan harga Yamaha Mio 2020 ini yang dibanderol sekitar Rp. 15.7 Jutaan, jadi masbro tidak perlu ragu-ragu membelinya.
2. Harga Yamaha Mio M3 125 AKS SSS

Harga |
|
Dimensi |
|
Mesin |
|
Kaki-Kaki |
|
Harga Yamaha Mio 2020 ini lebih mahal dibandingkan Mio S. Pasalnya Mio M3 125 AKS SSS sudah dilengkapi teknologi Advance Key System (AKS) yang memadukan fitur Answer Back System dan auto ope key shutter. Selain itu, tersedia pula fitur Stop & Start System (SSS) yang akan mematikan mesin secara otomatis ketika berhenti lebih dari 5 detik. Fitur ini membuat konsumsi bahan bakar menjadi lebih irit, karena tidak akan bahan bakar tidak akan terbuang sia-sia ketika berhenti di lampu merah ataupun lainnya.
Bagasi yang dimilikinya juga sangat luas, yakni mencapai 10.1 liter. Sedangkan untuk mesinnya mengandalkan mesin berteknologi Blue Core dengan kapasitas 125cc. Mesin tersebut sanggup mengeluarkan tenaga sebesar 7 KW pada 8.000 rpm dan torsi 9.6 Nm pada 5.500 rpm. Lalu ada pula speedometer trendy yang memiliki desain lebih modern dan segar. Sayangnya motor ini belum menggunakan ban tubeless dan lampunya belum LED. Jadi bisa dikatakan fitur andalannya hanyalah teknologi AKS dan SSS
3. Harga Yamaha Mio M3 125

Harga |
|
Dimensi |
|
Mesin |
|
Kaki-Kaki |
|
Baca Review Yamaha Mio M3 Selengkapnya |
Inilah motor matic Yamaha termurah saat ini. Harganya sekitara Rp. 15.2 Jutaan, sehingga lebih murah dibandingkan harga Yamaha Mio 2020 yang kami sampaikan diatas. Walaupun murah, namun motor ini mengusung mesin 125cc yang tidak dimiliki motor matic Honda ataupun motor matic Suzuki. Tentunya hal ini menambah nilai jualnya, karena konsumen akan mendapatkan sebuah sepeda motor dengan performa mesin lebih bertenaga. Mesinnya juga irit, berkat teknologi Fuel Injection dan Blue Core.
Untuk mesinnya sama persis dengan motor Yamaha Mio 2020 diatas. Dimana motor ini mengusung mesin 4 Tak SOHC berkapasitas 125cc yang bisa mengeluarkan tenaga maksimal sebesar 7 KW pada 8.000 rpm dan torsi 9.6 Nm pada 5.500 rpm. Tersedia pula fitur ECO Indikator yang akan mengingatkan pengendara agar berkendara secara irit pada kecepatan konstan 20-60 km/jam. Lalu ada pula tangki bensin berkapasitas 4.2 liter dan ruang bagasi 10.1 liter.
4. Harga Yamaha Mio Z

Harga |
|
Dimensi |
|
Mesin |
|
Kaki-Kaki |
|
Baca Review Yamaha Mio Z Selengkapnya |
Salah satu kelebihan motor Yamaha Mio 2020 ini adalah memiliki ban tapak lebar yang membuat berkendara semakin stabil dan nyaman. Desain velgnya juga keren dan berpadu dengan ban depan berukuran 80/80-14 M/C 43P serta ban belakang 100/70-14 M/C 51P. Kemudian untuk sektor pengereman, Yamaha melengkapinya dengan rem depan cakram serta rem belakang tromol. Di sisi lain, tersedia pula fitur Multifunction Keys yang bisa digunakan untuk membuka jok, mengunci stang, dan pengaman lubang kunci.
Harga Yamaha Mio 2020 ini juga cukup terjangkau, karena dibanderol sekitara Rp. 15.6 Jutaan. Sebanding dengan harga Yamaha Mio 2020 tersebut, motor ini menawarkan mesin berkapasitas 125cc yang memastikan tenaga dan torsi berlimpah pada setiap putaran mesin. Konsumsi bahan bakar yang irit menjadi salah satu kelebihannya, karena sudah ada teknologi Blue Core dan Fuel Injecton yang mengoptimalkan performa motor ini.
Baca Juga Harga Motor Yamaha Lainnya | |
![]() | ![]() |
![]() | ![]() |
![]() | ![]() |
Note :
- Informasi harga Yamaha Mio 2020 diatas bisa berubah sewaktu-waktu
- Harga Yamaha Mio 2020 yang kami sampaikan merupakan harga OTR Jakarta, jadi jangan heran apabila ada perbedaan di beberapa kota
Seperti yang masbro lihat diatas, harga motor Yamaha ini cukup terjangkau, sehingga bisa menjadi pilihan utama bagi yang mencari motor matic murah berkualitas. Berbekal mesin 125cc yang powerfull dan hemat bahan bakar, tentunya motor ini mampu bersaing melawa All New Honda Beat eSP ataupun Suzuki Address Playful. Terlebih Yamaha menyediakan beberapa varian berbeda yang bisa kita pilih sesuai dengan budget yang kita miliki. Semakin mahal harga Yamaha Mio 2020 yang kita beli, tentu harganya akan lebih mahal.